Tuesday, April 21, 2020

cara membedakan umbi Porang, Iles-iles Walur dan Suweg

umbi porang super
www.bibitporangsuper.blogspot.com

Seiring banyaknya masyarakat dari kalangan petani dan para petani pemula yang ingin membudidayakan tanaman porang, maka tak heran jika banyak dari berbagai kalangan yang ingin mencoba berbudidaya dan menanam tanaman ini.  Bisnis yang menjanjikan seiring banyaknya para petani yang sukses menanam dan mengekspor tanaman porang ke negara Jepang, membuat banyak yang tergiur. Tak heran banyak yang latah dalam mencoba mengembangkan tanaman porang.
            Namun perlu diketahui, bahwa dalam keluarga porang ada empat jenis tanaman yang menyerupai porang. Sehingga bagi para petani pemula wajib mengenali ciri-ciri tanaman porang dengan iles-ile, suweg, dan walur, supaya tidak salah dalam menanam jenis porang dan akhirnya kecewa.
           
umbi porang super
www.bibitporangsuper.blogspot.com
Jenis Umbi Porang
            Tanaman porang (amorphophallus muelleri) pada umunya memiliki ciri yang berbeda dan mencolok, dibandingkan dengan jenis yang laiinya. Paling ketara untuk mengetahui tanaman itu porang atau tidak yaitu dari umbi katak atau bubil. Umbi porang apabila dibelah memiliki warna kuning seperti kunyit, juga terdapat kristal seperti gula. Porang juga dapat tumbuh dari umbi dan juga dari katak yang tumbuh pertemuan ruas daun, tempatnya berada di tengah ruas batang.
umbi iles-iles
www.bibitporangsuper.blogspot.com
            Iles- iles atau yang nama latinnya (amorphophallus variabillis) daun berwarna hijau tua, daun kecil serta pertumbuhannya tidak sebesar porang. Ciri lainnya, batang iles-iles berwana ungu.  Umbi iles-iles biasanya tidak memiliki akar, kulit umbi halus, daging umbi berwarna putih, umbi lebih keci dari jenis lainnya.
           
umbi suweg
www.bibitporangsuper.blogspot.com
Jenis umbi Suweg
            Tanaman suweg adalah jenis keluarga (amorphophallus forma hotensis) yang paling mirip dengan porang, karna umbinya memiliki besar yang hampir sama dengan porang. Namun umbi suweg memiliki umbi kecil dari umbi pusat, umbi kecil itu bisa tumbuh tunas. Suweg hanya dapat tumbuh dari umbinya.
           
umbi walur
www.bibitporangsuper.blogspot.com
Jenis umbi walur
            Walur memilik warna daun hijau muda mengkilap, dalam umbi walur memiliki bintil bintil kasar. Dalam daging buah walur berwarna putih. Walur hanya dapat tumbuh tunas dari umbinya, serta tidak memiliki katak di pertengah pertemuan daun.
            Nah begitulah penjelasan kami tentang perbedaan tanaman umbi porang, iles-iles, suweg, dan walur. Semoga dapat menjadi pengetahuan yang berharga bagi semua.

           

1 comment:

  1. Terimakasih banyak ilmunya gan, saya jadi semakin tahu tentang Porang. Adakah njenengan jual bibitnya? Saya tertarik

    ReplyDelete